Tebing Citatah di Bandung
Tebing Citatah adalah tempat wisata di Bandung yang wajib dikunjungi bagi para penggemar panjat tebing. Lokasi dan alamatnya berada di Citatah, Kecamatan Cipatat, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. Tebing yang memiliki karakteristik batuan kapur ini bisa menjadi alternatif wisata baru untuk mengisi liburan panjang.
Tebing Citatah Padalarang ini memiliki karakteristik batuan kapur yang aman untuk dipanjat. Ada tiga tebing utama yang biasa digunakan untuk pemanjatan, yaitu Citatah 48, CItatah 90, Citatah 125. Tebing tersebut diberi nama sesuai dengan ukuran ketinggiannya.
Tebing Citatah 125 merupakan tebing yang paling populer di kalangan pemanjat karena tebing ini memiliki ketinggian ideal untuk pemanjatan dan jalur pemanjatan yang cukup variatif. Di ketinggian 30 meter dari tebing terdapat goa alami yang biasa digunakan untuk melakukan kepentingan pemanjatan dan tempat beristirahat bagi para pemanjat.
Untuk bisa menggunakan Tebing Citatah 125 ini, Anda hanya perlu meminta izin kepada ketua RT atau pengurus Karang Taruna Pabeasan. Tebing ini berada dalam pengawasan warga Pabeasan yang mengurus fasilitas umum seperti toilet dan saung-saung di sana.
Lokasi Dan Alamat : Citatah, Kecamatan Cipatat, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat
Peta Lokasi : Klik Disini
Harga Tiket Masuk : -
Cr to;
http://www.anekawisata.com/25-tempat-wisata-baru-di-bandung-yang-bagus-dan-hits.html/2
Tidak ada komentar:
Posting Komentar